Postingan

LATIHAN SOAL PENILAIAN TENGAH SEMESTER AQIDAH KELAS 3 SD

PTS Semester 1 I.    Berilah tanda silang (X) pada jawaban yang benar          1.  Al Bashiir Artinya … a.    Maha Mengetahui b.    Maha Mendengar c.    Maha Melihat 2. Allah Maha Pembentuk Rupa adalah arti dari… a.    As Sami’ b.    Al Alim c.    Al Mushawwir 3. Setiap perbuatan kita pasti dilihat oleh Allah karena Allah memiliki sifat …. a.    As Sami b.    Al Alim c.    Al Mushawwir 4. Setiap perkataan kita pasti didengar Allah karena memiliki sifat… a.    Al Mushawwir b.    Al Bashir c.    As Sami’ 5. Asmaul Husna artinya nama-nama yang baik bagi… a.    Nabi b.    Malaikat c.    Allah 6.    Ayat Al Quran yang menjelaskan bahwa Allah adalah Yang Maha Esa adalah…. a.    .. قُلۡ هُوَ اللّٰهُ اَحَدٌ‌ b.      قُلْ اَعُوْذُ بِرَبِّ النَّاسِ c.      قُلۡ اَعُوۡذُ بِرَبِّ الۡفَلَقِۙ 7. Laa illaha illallah arti bacaan disamping adalah… a.    Masih ada Tuhan selain Allah b.    Tidak ada Tuhan selain Allah c.    Dan ada Tuhan selain Allah          

Sebuah Titik Awal

Disusun oleh Damayani,M Berawal dari keinginan untuk memunculkan eksistensi diri dan niatan mengembangkan potensi yang ada  dalam diri diwujudkan dengan karya nyata. pada kesempatan ini memberanikan diri mengikuti kompetisi dalam rangka pengembangan kompetensi seorang guru Pendidikan Anak Usia Dini yang diadakan oleh Dinas pendidikan Kota Yogyakarta yaitu lomba cipta Media Pembelajaran. Kali ini saya menghadirkan sebuah karya dari hasil pengembangan dan penemuan sendiri yang di rangkai menjadi sebuah karya. Kompetisi ini terdapat petunjuk teknis (juknis) pelaksanaan dari mulai ketentuan penyusunan naskah hingga pelaksanaannya. Peserta kompetisi wajib mengirimkan naskah Alat Permainan Edukatif yang akan di sajikan meliputi : Judul Karya Latar Belakang Tujuan Bahan yang digunakan Cara membuat Aspek yang dapat terstimulasi Kelebihan  dan Kekurangan dari karya yang dibuat Cara merawat serta Desain karya yang akan dibuat Pada setiap  kompetisi biasanya memiliki juknis yang b

Seni Musik PG PAUD Universitas Ahmad Dahlan

Gambar
Disusun oleh Damayani, M Selamat pagi guru-guru hebat, sudah lama tidak posting di blog ini.  postingan kali ini tentang mata Kuliah Seni Musik Musik menjadi bagian dari Pendidikan Anak Usia Dini. So, sebagai guru atau pendidik PAUD harus mempunyai bekal seni musik karena musik (lagu) adalah salah satu metode penyampaian pembelajaran yang lebih menarik untuk anak selain demonstrasi (praktek langsung). Apa sih hubungan seni musik dan pendidikan ?? Musik tidak hanya berfungsi untuk hiburan semata, tapi juga dapat memuat nila-nilai pendidikan. Musik Pendidikan adalah penyampaian musik sebagai upaya terserap nilai - nilai pendidikan antara lain : Nilai Patriotisme, seperti lagu Garuda Pancasila, Indonesia Raya Nilai Estetika, seperti lagu Pelangi -pelangi Nilai Adab (Sopan Santu), Seperti Kasih Ibu Nilai Keagamaan, seperti lagu Rukun Islam .dll Apa saja yang sudah dipelajari di mata kuliah seni musik ?? kita banyak mendapat ilmu baru di mata kuliah seni musik

Sejarah Berdirinya PAUD di Indonesia

Gambar
Disusun oleh Damayani,M K ehadiran PAUD di Indonesia dimulai sejak sebelum kemerdekan. Pada masa itu setidaknya dapat ditelusuri melalui 2 periode yaitu pada masa Pergerakan Nasional penjajahan Belanda (1908-1941) dan masa penjajahan jepang (1942-1945). Namun keberadaan PAUD di indonesia tidak lepas dari perkembangan PAUD di Dunia Internasional.           Pada tahun 1840  Friedrich Wilhem August Frobel  mendirikan Kindergarten di kota Blankerburg Jerman pelopor pendidikan anak usia dini di dunia. Di Italia seorang dokter bernama  Maria Montessori  mendirikan PAUD di pemukiman kumuh San Lorenzo pada tahun 1907 yang diberi nama Casa De Bambini yang artinya rumah untuk perawatan anak yang akhirnya dikenal dengan Rumah Anak. Di Indonesia sendiri berawal dari pemerintahan Hindia Belanda yang membawa konsep ini dan mendirikan Frobel School bagi anak –anaknya. Seiring dengan kebangkitan Nasional yang diawali berdirinya pergerakan pemuda Budi Utomo, kesadaran akan pentingnya pend

Developmentally Appropriate Practice (DAP)

Gambar
disusun oleh Damayani, M            Pendidikan anak usia dini yang paling menonjol adalah pertumbuhan fisik dan perkembangan 6 aspek yaitu fisik motorik, bahasa, kognitif, seni, sosial emosional dan nilai agama moral. Menurut Undang – undang No. 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional pasal 1 disebutkan bahwa “Pendidikan anak usia dini adalah suatu upaya pembinaan yang ditujukan kepada anak sejak lahir sampai dengan usia enam tahun yang dilakukan melalui pemberian rangsangan pendidikan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani agar anak memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan lebih lanjut.”           Pada masa inilah potensi dan bakat anak harus dikembangkan karena merupakan masa keemasan anak atau yang sering kita kenal denga sebutan Golden Age. Pendidik turut andil dalam pengembangan dan menstimulasi seluruh aspek perkembangan anak yang sesuai dengan tahapan usianya tentunya bekerjasama dengan orang tua anak agar pertumbuhan dan perkembangan anak